Poltek Simas Berau Raih Emas pada Ajang Porseni Politeknik XIV Se-Indonesia di Malang

Porseni Politeknik  XIV Se-Indonesia yang di selenggarakan di Kota Malang pada tanggal 18-27 Juli 2024 menjadi momen tersendiri bagi Politeknik Sinar Mas Berau Coal.

Porseni ini merupakan Event Porseni Politeknik pertama yang diikuti oleh Poltek Simas Berau. Dalam event ini Poltek Simas Berau mengirimkan kontingen yang terdiri dari 2 mahasiswa yaitu Jeniffer Ruth Galose dan Margaretha Maria Alacoque, didampingi oleh Ibu Arjuliska N. Eka Saputri, S.E. dari Unit Kemahasiswaan serta Wakil Direktur Kemahasiswaan & Kerja sama, Ibu Fanny Rizki, M.Sc., Apt.

Porseni Politeknik adalah ajang multi event olah raga dan seni nasional yang diselenggarakan 2 (dua) tahun sekali dan merupakan titik kulminasi kegiatan perolahragaan dan seni dalan rangka peningkatan dan pengembangan prestasi olahraga dan seni mahasiswa Politeknik se-indonesia. Porseni kali ini dihadiri oleh 66 Politeknik Se-Indonesia dengan 22 Cabang Olahraga/ Cabang Seni. Dalam event Porseni XIV 2024 ini atlet Poltek Simas Berau berhasil menorehkan hasil yang sangat luar biasa dan mencatatkan nama dalam daftar perolehan medali:

Jeniffer Ruth Galose ( 1 Medali Emas Boulder Putri, 1 Medali Perak Tanding Speed Classic Putri)
Margaretha Maria Alacoque ( Best Improvisasi Solo Song Putri
)

Selaku Kemahasiswaan Poltek Simas Berau, Ibu Arjuliksa juga turut menyampaikan bahwa Unit Kemahasiswaan dengan tekun mendukung dan memfasilitasi mahasiswa dalam mengembangkan minat dan bakat mereka. Khususnya, momen Porseni XIV di Kota Malang menjadi panggung prestasi. Dukungan penuh dari Manajemen dan semangat juang para kontingen membawa Poltek Simas Berau meraih juara.